PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA & KIMIA

Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Universitas Pendidikan Indonesia

PENGABDIAN PADA MASYARAKAT SERI TOPIK STRUKTUR ATOM DAN SIFAT PERIODIK UNSUR SECARA DARING DAN LURING

Gambar 1 Pelaksanaan PKM secara luring

Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) adalah salah satu program rutin yang dilaksanakan oleh Departemen Pendidikan Kimia dua kali dalam satu tahun ajaran. PKM pertama tahun ajaran 2021/2023 dilaksanakan secara daring, dan PKM kedua dilaksanakan secara daring dan luring. Pelaksanaan secara daring dan luring ini dikarenakan keadaan yang masih berada di masa transisi Covid-19. PKM kedua ini secara umum dilaksanakan dalam 3 periode, yaitu secara daring 1 tanggal 29 Januari 2022, luring 8 Februari 2022, dan daring 2 12 Februari 2022 dengan mengangkat judul “Pendalaman Materi dan Perancangan Rencana Pembelajaran Kimia untuk Guru di Kabupaten Ciamis, Banjar dan Pangandaran serta Peningkatan Literasi Kimia untuk Siswa SMA pada Materi Struktur Atom dan Sifat Periodik Unsur”.  Secara detail kegiatan PKM dapat dilihat seperti pada gambar.

Pertama kegiatan dilaksanakan secara daring, dimana dosen memberikan materi mengenai kurikulum, kemudian guru diminta untuk menganalisis kurikulum dan menganalisis konsepsi dan miskonsepsi terkait materi struktur atom dan sifat periodic unsur dimana proses analisis ini dikerjakan secara mandiri. Selanjutnya, hasil dari analisis kurikulum, miskonsepsi dan konsepsi dibahas Bersama-sama secara luring di SMAN 1 Pangandaran pukul 07.30-15.30. Selain membahas hasil analisis guru, pada kesempatan tersebut juga tim dosen memberikan pematerian terkait perangkat pembelajaran, yang selanjutnya guru diminta untuk menyusun perangkat pembelajaran pada topik struktur atom dan sifa periodic unsur secara mandiri. Hasil dari penyusunan perangkat pembelajaran kemudian dibahas antara tim guru dan dosen secara daring.

Beberapa tim dosen yang terlibat pada kelompok struktur atom dan sifat periodic unsur diantaranya Dr. H. Momo Rosbiono, M.Pd., M.Si. sebagai ketua kelompok stuktur atom dan sifat periodic unsur, Dr.paed. Sjaeful Anwar, M.Si., Dr. rer.nat. Asep Supriatna, M.Si., Dr. Harry Firman, M.Pd., Drs. Yaya Sonjaya, M.Si., Dr. rer.nat. Ahmad Mudzakir, M.Si., Dr. Eng. Asep Bayu D.N., M.Eng., dan Triannisa Rahmawati, M.Si., S.Pd. sebagai sekretaris. Selain para dosen, terlibat pula mahasiswa yang membantu kegiatan PKM, diantaranya Wahyu Adji (mahasiswa S1 program studi Pendidikan Kimia) dan Fahmi Amrulloh (mahasiswa S2 program studi S2 Pendidikan Kimia).

Gambar 2 Rundown pelaksanaan PKM