PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA & KIMIA

Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Universitas Pendidikan Indonesia

SERI KEGIATAN P2M DEPARTEMEN PENDIDIKAN KIMIA: INOVASI PRAKTIKUM KIMIA SEKOLAH DAN ASESMEN E-PORTOFOLIO

              Pada hari Sabtu, tanggal 7 November 2020 Departemen Pendidikan Kimia UPI menyelenggarakan kegiatan pengabdian pada masyarakat (P2M). Kegiatan ini diselenggarakan secara daring diikuti oleh peserta dari berbagai wilayah di Indonesia. Topik-topik yang diangkat pada P2M juga berkaitan dengan strategi pelaksanaan pembelajaran daring di masa pandemic COVID-19.  Kegiatan ini diharapkan dapat membantu guru dalam menyiapkan dan melaksanakan pembelajaran daring yang berkualitas dan menarik bagi para siswa.

              Terdapat dua tema besar yang diangkat dalam P2M yang dilaksanakan pada minggu pertama, yaitu Inovasi Praktikum Kimia Sekolah di Masa Pandemi dan Inovasi Asesmen Pembelajaran Kimia melalui Pengembangan E-Portofolio. Kedua tema ini dilaksanakan pada waktu yang bersamaan melalui platform zoom dan disampaikan dengan model kegiatan workshop, sehingga peserta dapat  berpartisipasi langsung selama kegiatan ini. Peserta P2M ini sebagian besar adalah guru dari berbagai daerah di Indonesia.

              Pada kelompok workshop inovasi praktikum, Dra. Gebi Dwiyanti, M.Si. selaku ketua pelaksana program, mengingatkan kembali akan pentingnya pelaksanaan praktikum di pembelajaran kimia. Guru diharapkan mampu mengembangkan praktikum yang bisa dilakukan oleh siswa, meskipun di masa-masa sulit ini. Prof. Dr. Mulyati Arifin, M.Pd. memberikan penjelasan dan ilustrasi mengenai pentingnya praktikum STEM bagi siswa beserta contohnya. Penjelasan mengenai alternatif solusi dalam mengasah keterampilan siswa dalam merencanakan suatu percobaan juga disampaikan oleh Muhamad Nurul Hana, M.Pd. melalui penggunaan virtual lab. Peserta kemudian dibagi menjadi beberapa breakroom untuk merancang suatu rencana praktikum STEM dan virtual yang dapat dilakukan di rumah siswa bersama pemateri workshop, yaitu Dra. Gebi Dwiyanti, M.Si., Drs. Asep Suryatna, M.Si., Dra. Zackiyah, M.Si., Drs. Hokcu Suhanda, M.Si., Dr. Wawan Wahyu, M.Pd., Amelinda Pratiwi, M.Si., dan Mita Nurhayati, M.Si. Banyak ide-ide pengembangan praktikum kimia kreatif yang dihasilkan dari peserta.

              Pada kelompok workshop inovasi asesmen, pengantar kegiatan disampaikan oleh Dra. Wiwi Siswaningsih, M.Si sebagai ketua pelaksana. Setelah itu, disampaikan penjelasan mengenai portofolio dalam pembelajaran kimia oleh Dr. Harry Firman, M.Pd. Portofolio berfungsi untuk mengetahui perkembangan pengetahuan peserta didik dan kemampuan dalam mata pelajaran kimia serta pertumbuhan kemampuan peserta didik, sehingga guru dan siswa dapat mengetahui tindak lanjut untuk memaksimalkan hasil belajar. Penjelasan dilanjutkan oleh Prof. Dr. Nahadi, M.Si., M.Pd. mengenai penilaian e-portofolio pada pembelajaran kimia. Peserta kemudian dibagi menjadi beberapa breakroom Bersama pemateri workshop, yaitu Dr. Hayat Sholihin, Drs. Rahmat Setiadi, M.Sc., Dr. paed. Sjaeful Anwar, M, Drs. Yaya Sonjaya, M.Si. dan Gun Gun Gumilar, M.Pd. Rekaman seri workshop P2M secara keseluruhan dapat diakses pada kanal YouTube Departemen Pendidikan Kimia.

Inovasi Praktikum Kimia Sekolah di Masa Pandemi

https://youtu.be/8YtzkpsgxQs

Inovasi Asesmen Pembelajaran Kimia melalui Pengembangan E-Portofolio

https://youtu.be/PymvZCYEoCw